Proyek Desain Apartemen 55m yang Stylish, Chic dan Modern

Henti Kresdiana Henti Kresdiana
Projekt mieszkania 55m2 w Poznaniu, Ale design Grzegorz Grzywacz Ale design Grzegorz Grzywacz Modern living room
Loading admin actions …

Buku ide kali ini kami akan mengulas tentang proyek desain apartemen 55m2 yang sangat stylish dan berbeda, apalagi jika konsep ini diterapkan di Indonesia.

Untuk sebuah apartemen, luas 55 meter bisa dikatakan cukup luas mengingat masih ada apartemen studio yang luasnya sekitar 30-40 meter persegi. Dalam desain ini, sang desainer berhasil membuat 2 kamar tidur, kamar mandi, ruang tamu, ruang makan dan foyer. Bagaimana desainnya?

Foyer

Masuk ke dalam apartemen kita disambut dengan foyer berupa lemari abu-abu besar yang juga berfungsi sebagai tempat duduk.

Ruang Tamu Modern

Dengan desain yan modern ruang tamu terlihat chic dengan meja bulat warna putih yang terlihat kontras dengan warna hitam pada karpet. Lampu sudut dengan warna senada seolah menjadi pemisah antara ruang tamu dengan ruang makan.

Ruang Makan

Meja makan dengan potongan sederhana terlihat serasi dengan kursi makan, lampu gantung emas serta penataan meja yang menawan, sebuah kolaborasi yang membuat ruang ini terlihat mewah.

Wallpaper Ceria

Background ruang tamu yang terlihat berwarna memecah kesuraman warna hitam dan kelabu.

Kamar Mandi Unik dan Artistik

Detail penataan kamar mandi terlihat sangat terkonsep dan terhitung setiap sentinya. Ambalan berwarna putih sama dengan keramik dinding seolah pernik melayang. Kabinet yang menggantung dengan aksen cermin memberi pantulan lukisan yang unik dan artistik. Begitu juga dengan gantungan handuk merah yang tidak biasa, memberi nuansa cerah pada kamar mandi yg didominasi warna monokrom.

Kamar Tidur

Latar belakang kayu serta sandaran tempat tidur cokelat mendukung konsep kesederhanaan pada kamar tidur.

Lemari Besar

Tempat tidur yang menyimpan banyak wardrobe dan barang-barang menjadi rapi dengan instalasi lemari besar yang tingginya sampai ke langit-langit. Warny aputih lemari membuat tempat tidur sempit ini terlihat agak lega dan luas.

Kamar Tidur Remaja Laki-laki

Dominasi warna hitam dan putih serta garis desain terlihat sangat maskulin. Begitu juga dengan pilihan kursi dan desain meja tulis.

Dapur Minimalis

Dapur minimalis dengan backsplash monokrom senada dengan kursi. Warna putih pada kabinet menyamarkan pandangan tentang keberadaan almari besar dan tempat penyimpanan. Desain minimalis, rapi dan bersih.

Bagaimana? Sangat inspiratif bukan?

Klik link berikut untuk desain apartemen lain yang tidak kalah inspiratif.

Desain Apartemen 71m yang Modern dan Unik

Desain Apartemen 40m yang Unik dan Cantik

Need help with your home project?
Get in touch!

Highlights from our magazine